Jakarta, Beritainn,– Beri dukungan penuh untuk KTT B20, Astra siap bantu dorong pemerataan akses dan juga kualitas pendidikan di semua tingkat.
Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 saat ini sedang berlangsung di Indonesia tepatnya di Nusa Dua Bali. Akan tetapi terdapat berbagai rangkaian kegiatan juga yang dihadirkan, salah satunya yakni KTT B20 atau B20 Summit Indonesia 2022.
Kegiatan B20 Summit Indoensia 2022 akan berlangsung pada 13-14 November 2022 tersebut akan diselenggarakan di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Bali. Pada kegiatan tersebut akan diangkat sebuah tema yakni “Advacing Innovative, Inclusive and Collaborative Growth”.
Salah satu perwujudan jelas yang terlihat dari dukungan yang diberikan yakni melalui penguatan pelaksanaan link and match yang diinisasi B20 Future of Work and Education Task Force (FoWE TF) bersama dengan KADIN dan anak perusahaan lainnya.

Dimana pelaksanaan tersebut beruwujud seperti meningkatkan kualitas pendidikan vokasi dengan memberikan pelatihan, pemagangan, dan masukan kurikulum yang sesuai dengan lapangan kerja masa depan, terutama mengenai otomasi, digitalisasi, internet of things (IoT), dan cloud.
Pada gelaran B20 ini turut hadir beberapa pimpinan negara untuk mengetahui rangkaian kegiatan dari B20 Indonesia Summit 2022. Salah satunya yakni hadirnya Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol, Menteri Keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani Indrawati, Ratu Maxima dari Kerajaan Belanda yang hadir secara vitual, dan juga jajaran Menteri dan panitia lainnya.
Mengenai FoWE TF, terdapat 3 rekomendasi kebijakan yang disampaikan oleh Hamdhani Dzulkarnaen Salim. Pertama, Penciptaan pekerjaan berkelanjutan yang lebihs dinamis dan fleksibel pada masa mendatang.
Kedua, pembaharuan system pendidikan yang selaras dengan kebutuhan pekerjaan masa depan. Ketiga, memastikan inklusivitas serta keterlibatan peran generasi muda, perempuan, dan kelompok rentan.
Kebijakan yang telah disampaikan tersebut ini, nantinya akan diteruskan ke dalam G20 Summit yang kemudian diharapkan bisa dilaksanakan dan diimplementasikan oleh negara-negara G20 sebagai upaya menjawab berbagai tantangan yang menunggu di masa depan.
Dukungan Astra terhadap keberlangsung G20 dan B20 di Bali tiada hentinya, selain dukungan penuh untuk pemerataan akses dan kualitas pendidikan, Astra juga mendukung kegiatan ini melalui PT TAM yang menyediakan 143 unit kendaraan BEV untuk mendukung mobilitas partisipan G20. (Chintya)







