Bagikan Tips & Trik Kepada Para Ahli tata Rias Semipermanen, PERTASPI Siap Bimbing Para Profesional

Jakarta, Beritainn,- Organisasi resmi PERTASPI kini bagikan tips pintar untuk para professional Tata Rias Semipermanen yang ada di Indonesia.

PERTASPI yang merupakan sebuah organisasi resmi untuk menaungi para pelaku bisnis dan juga tenaga ahli dalam bidang Tata Rias Semipermanen di Indonesia memberikan beberapa tips kepada para professional di bidang ini.

Sebelum memulai sebuah praktek tata rias semipermanen, tata ahli atau professional harus terlebih dahulu mempersiapkan area kerja tata rias semipermanen terlebih dahulu. Dijelaskan terdapat 3 kategori untuk emmisahkan perelengkapan yang ada yakni kategori tinggi, sedang, dan juga rendah.

Kategori tinggi yaitu jarum digital blading dan juga pisau microblading. Selain itu pula penggunaan kenis jarum dan juga pisau yang dipilih oleh tenaga ahli harus melihat dari tingkat keamanan serta kebersihan untuk pasien nya.

Kemudian untuk kategori selanjutnya yakni sedang yaitu pena, sarung tangan, nampan aluminium, wadah pigmen, plastic penutup alat dan kabel, dan juga lain sebagainnya. Lalu kategori rendh yakni pensil alir/bibir, gunting, pinset, penggaris alis, meja, bangkus, dan juga lainnya.

Setelah mempersiapkan area kerja, yang selanjutnya yakni pembungkusan dan sanitasi. Pada saat seperti ini sang tata ahli harus membedakan antara nampan pra-pengerjaan dan nampa saat pengerjaan, degan begitu bisa diketahui alat mana saja yang harus dibersihkan dan dibungkus terlebih dahulu.

Selanjutnya yakni membersihkan dan merapikan perlengkapan pasca pengerjaan. PERTASPI juga memberikan beberapa metode untuk para ahli pasca pengerjaan yakni Gunakan 2 tipe desinfektan, Sterilisasi sesuai kategori alat, Urutan pripritas proses pembersihan alat, dan Hindari resiko kontaminasi silang.

PERTASPI sebagai organisasi yang terfokuskan pada tata rias semipermanen ini memiliki para professional yang bisa memberikan berbagai tips maupun trik jitu dalam memberikan penanganan yang terbaik untuk para pasien.(Chintya)

Pos terkait