Jakarta, Beritainn,- Industri film Korea Selatan terus berkembang menghadirkan berbagai film menarik, kali ini film ‘Confession’ siap tayang di Indonesia.
So Ji-Sub sipa menyapa para penggemarnya melalui karya terbarunya di layer lebar yang berjudul ‘Confession’. Selain So Ji-Sub, turut hadir pula beberapa actor dan aktris hebat dari negeri Ginseng tersebut yang turut meramaikan film ini diantaranya yaitu Kim Yun-Jin, Nana, Choi Kwang-Il, dan lainnya.
Film berdurasi 105 menit ini merupakan film thriller misteri yang menyajikan sebuah kasus dengan beragam teka-teki. Film ‘Confession’ini merupakan film karya dari sutradara Yoon Jong-Seok.
‘Confession’ menceritakan kisah mengenai sebuah kasus pembunuhan. Secara tidak langsung selama film ini berjalan, penoton akan diajak untuk menjawab sebuah teka-teki mengenai sebuah kasus pembunuhan yang terjadi, mengenai siapa pelaku sebenarnya. Penonton akan di ajak merasakan berbagai ketegangan dari film ‘Confession’ dan akan berujung pada sebuah ending yang tidak pernah terduga sebelumnya.
So Ji-Sub yang berperan sebagai Yoo Min-ho harus terjebak dalam sebuah kasus pembunuhan yang membuat dirinya harus di interogasi oleh kepolisian. Yoo Min-ho merasa dirinya tidak membunuh wanita selingkuhannya yakni Kim See-Hee yang diperankan oleh Nana. Lalu, siapakah pembunuh Kim Se-Hee sebenarnya?
Nantikan keseruan dan ketegagan dari film ‘Confession’ yang disajikan dengan penuh misteri dan akan membuat penonton mulai menebak-nebak akhir dari cerita ini. Jangan lewatkan film ‘Confession’ mulai tanggal 2 November 2022 di seluruh bioskop Indonesia. (Chintya)







