Jakarta, Beritainn,- Dewaweb kini luncurkan layanan platform-as-a-Service yakni Dewacloud tepat di ulang tahun ke-8.
Tepat sewindu Dewaweb telah berkembang menjadi penyedia clous hosting pertama di Indonesia yang telah mendapatkan sertifikasi ISO 27001 yang merupakan standar keamanan data pelanggan.
Pada perayaan ulang tahunnya yang ke-8 ini, Dewaweb sebagai penyedia clpud hostinf miliki anak bangsa tersebut akan meluncurkan salah satu ekosistem terbarunya yakni Dewacloud yang merupakan cloud platform yang dapat membantu proses deployment aplikasi modern dengan lebih mudah dan hemat biaya.
“Acara ini diadakan sebagai bentuk ucapan syukur dan apresiasi untuk dukungan semua pelanggan dan partner Dewaweb selama ini. Harapannya adalah agar kita bisa terus bertumbuh bersama dan berkontribusi untuk kemajuan ekonomi digital di Indonesia.

Dengan adanya ekosistem Dewaweb yang semakin lengkap dengan dua layanan terbaru yaitu Dewacloud dan Dewaguard, semoga Dewaweb bisa memberikan spektrum layanan yang lebih menyeluruh bagi pelanggan di Indonesia untuk mendukung bisnis dari segi infrastruktur aplikasi modern dan keamanan cyber,” jelas Edy Budiman selaku CEO PT Dewaweb, sekaligus pemegang dua sertifikat bergengsi Certified Information Systems Security Professional (CISSP) dan Certified Cloud Security Professional (CCSP) dari organisasi keamanan IT global, (ISC)².
Tema perayaan ulang tahun ini adalah “Eightcellent Years” sebagai bentuk penanda tahun kedelapan (eighth year) Dewaweb menjadi salah satu penyedia layanan cloud hosting paling unggul (excellent) di Indonesia.
Selain memberikan layanan untuk mendukung bisnis dari segi website dan keamanan cyber, Dewaweb juga turut berpartisipasi untuk mencerdaskan masyarakat Indonesia melalui tayangan webinar Dewatalks. Selain itu pula untuk meningkatkan kualitas pelayanan Dewaweb terhadap para pelanggan, ada pula Tim Ninja Support yang siap sedia selama 24 jam setiap hari untuk membantu pelanggan mengatasi masalah yang dihadapi, baik kendala terkait website, hosting, server, maupun sistem keamanan cyber.
Temukan hal menarik lainnya dari Dewaweb beserta ekosistemnya di website masing-masing yakni Dewaweb.com, Dewacloud.com, Dewaguard.com dan jika ingin mencoba webinar Dewatalks.(Chintya)
