GIIAS 2025: Subaru Forester Generasi Baru Debut di Asia Tenggara, Hadir dengan “Jok Anti Pegal”!

  • Whatsapp

Tangerang, Beritainn.com Subaru Indonesia resmi meluncurkan The All-New Subaru Forester di GIIAS 2025. SUV generasi keenam ini tampil perdana di Asia Tenggara dengan desain baru, mesin Boxer 2.5L bertenaga 185 PS, transmisi Lineartronic, dan sistem Symmetrical All-Wheel Drive.

Yang jadi sorotan? Teknologi kenyamanan terbaru: “Ergonomic Medical Seats” alias jok anti pegal yang dirancang bersama institusi medis Jepang. Kursi ini secara ilmiah menopang panggul dan tulang belakang untuk mengurangi kelelahan saat berkendara jauh.

Dari sisi keselamatan, Subaru menyematkan EyeSight® generasi terbaru plus fitur Emergency Driving Stop Assistant, yang bisa menghentikan mobil secara otomatis jika pengemudi tak responsif.
“Peluncuran ini bukan hanya tentang mobil, tapi komitmen kami untuk memberi pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan sesuai gaya hidup masyarakat Indonesia,” ujar Arie Christopher, CEO Subaru Indonesia.

Harga khusus GIIAS: Rp 695,5 juta (OTR Jakarta), tersedia dalam berbagai pilihan warna, termasuk Daybreak Blue Pearl edisi terbatas.
Tak hanya Forester, Subaru juga menampilkan jajaran mobil lainnya di Hall 2B ICE BSD: WRX, Outback, Crosstrek, dan BRZ. Semua bisa dicoba di area test drive GIIAS 2025. (ALN)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *