Jakarta, Beritainn.com, – PT Hexindo Adiperkasa Tbk resmi memperkenalkan tiga produk terbaru di ajang Mining Expo 2025. Melalui peluncuran ini, Hexindo menegaskan komitmennya sebagai penyedia solusi alat berat yang tangguh, efisien, sekaligus ramah lingkungan. Tiga unit yang menjadi sorotan adalah Hitachi ZX550LC-7G, Hitachi ZX350LC-7G Material Handling, serta Foton EV 8×4, yang masing-masing hadir untuk menjawab tantangan kebutuhan industri konstruksi, pertambangan, forestry, hingga perkebunan di Indonesia.
“Selama lebih dari 36 tahun, Hexindo selalu mendengarkan kebutuhan pelanggan dan menghadirkan alat berat yang andal di berbagai medan. Produk baru ini menjadi bukti nyata dedikasi kami dalam meningkatkan produktivitas sekaligus efisiensi operasional pelanggan,” ujar Dwi Swasono, Direktur Sales PT Hexindo Adiperkasa Tbk.
Ekskavator Raksasa: Hitachi ZX550LC-7G
ZX550LC-7G hadir dengan bucket 4,0 m³, engine power 296 kW (397 HP), dan bobot operasional 54,7 ton. Dengan undercarriage yang lebih kokoh serta counterweight 9,780 kg, unit ini dirancang khusus untuk pekerjaan berat dengan stabilitas maksimal. Keunggulannya terletak pada konsumsi bahan bakar yang lebih irit, dukungan teknologi remote service Hitachi ConSite, serta kenyamanan operator yang ditingkatkan.
Versi Serbaguna: Hitachi ZX350LC-7G Material Handling
Berbeda dengan model standar, ZX350LC-7G Material Handling membawa fitur khusus untuk penanganan material, termasuk lifting cabin setinggi 2,5 meter, desain boom dan arm terbaru, hingga cover pelindung pada komponen penting. Unit ini menjanjikan visibilitas lebih baik dalam proses loading dan unloading serta tingkat keamanan yang lebih tinggi berkat tambahan track guard, stiffener tail frame, dan sistem grease central cabin lifting yang mempermudah perawatan.
Era Baru Truk Listrik: Foton EV 8×4
Sebagai wujud dukungan pada teknologi ramah lingkungan, Hexindo memperkenalkan Foton EV 8×4, truk listrik berbobot operasional 24,8 ton dengan baterai CATL berkapasitas 352,08 kWh. Truk ini mampu menempuh jarak hingga 110 km hanya dengan sekali pengisian daya cepat sekitar 1 jam. Performa tangguhnya ditopang motor listrik PMSM dengan torsi hingga 2.500 Nm, menjadikannya pilihan ideal untuk industri yang mulai beralih pada teknologi hijau.

Selain menghadirkan produk baru, Hexindo juga menekankan pentingnya layanan purnajual. Mulai dari pembelian suku cadang melalui Hexindoparts.com dan Blibli.com, hingga penyediaan komponen remanufacture yang lebih terjangkau namun tetap berkualitas. Dengan dukungan 51 cabang dan proyek di seluruh Indonesia, Hexindo optimis bisa menjadi mitra terpercaya yang selalu siap menjaga produktivitas pelanggan.
“Bagi Hexindo, kepuasan pelanggan bukan hanya soal menghadirkan alat berat yang tangguh, tapi juga memastikan biaya operasional tetap efisien, keamanan terjamin, serta keberlanjutan lingkungan terus diperhatikan,” tutup Dwi Swasono (ALN)
