ICE BSD, Beritainn.com, – Pameran industri kesehatan terbesar di Indonesia, Hospital Expo 2025, resmi dibuka pada Kamis (25/9) di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City. Ajang ini berlangsung hingga 28 September 2025 dengan mengusung semangat transformasi digital dan kolaborasi global dalam sektor rumah sakit.
Digelar oleh PT Okta Sejahtera Insani (PT OSI), Hospital Expo 2025 menempati area seluas 25.990 meter persegi di Hall 1, 2, 3, dan 3A. Lebih dari 500 perusahaan dan institusi berpartisipasi, terdiri dari 70% peserta lokal dan 30% peserta internasional dari India, Jepang, Korea Selatan, Malaysia, Taiwan, Thailand, hingga Tiongkok.
“Hospital Expo telah menjadi barometer perkembangan industri kesehatan Indonesia selama lebih dari empat dekade. Tahun ini spesial karena kami pindah ke venue lebih besar, menghadirkan teknologi mutakhir seperti Robotic Orthopedic Surgery untuk operasi penggantian sendi lutut dengan presisi tinggi,” ujar Yudha Imam Sutedja, Direktur Marketing & Finance PT OSI.
Selain pameran teknologi medis, Hospital Expo juga menjadi ekosistem kolaborasi antara manajemen rumah sakit, klinisi, pemerintah, penyedia teknologi, hingga masyarakat umum.
Inovasi dan Agenda Utama Hospital Expo 2025
Pengunjung dapat menjelajahi:
• Teknologi Medis Canggih: Radiologi, endoscopy, bronchoscopy, hemodialisa, hingga robotic surgery.
• Solusi Digital & AI: Sistem informasi rumah sakit (SIRS), keamanan siber, hingga big data.
Fasilitas & Infrastruktur: Ambulans, gas medis, farmasi, laundry medis, hingga desain arsitektur rumah sakit.
• Consumables & Laboratorium: Alat habis pakai medis, pakaian seragam, hingga peralatan lab klinis.
Pameran ini juga berkolaborasi dengan Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) yang menghadirkan Seminar Nasional ke-21 dan Seminar Patient Safety ke-19. Topik utama meliputi sustainabilitas finansial rumah sakit, peran asuransi swasta, serta keselamatan pasien.
“Hospital Expo bukan sekadar pameran, melainkan platform penting untuk memperkuat kolaborasi global dan mempercepat transformasi digital rumah sakit,” ungkap Dr. Bambang Wibowo, Ketua Umum PERSI.
Manfaat untuk Publik
Hospital Expo juga terbuka untuk masyarakat umum. Pengunjung bisa mengikuti pemeriksaan kesehatan gratis (cek gula darah, kolesterol, tekanan darah, osteoporosis) serta donor darah bersama PMI Banten.
Target pengunjung mencapai 12.000 orang per hari, dengan tiket masuk Rp10.000 (bayar di lokasi). Khusus Minggu, 28 September 2025, pengunjung dapat masuk gratis.
Acara istimewa lainnya meliputi peluncuran buku “Hospital Expo, PT OSI, Dr. Robert Imam Sutedja” (25 September) dan talkshow interaktif “Piknik Itu Perlu” (27 September 2025).
Informasi Registrasi
Pengunjung dapat mendaftar online melalui tautan: https://tinyurl.com/reghospex2025.
Tiket masuk dikenakan biaya Rp10.000 (tunai di lokasi). Khusus Minggu, 28 September 2025, masuk GRATIS untuk semua pengunjung. (Hs.Foto:Hs)







