Jakarta, Beritainn,- Hyundai terus lebarkan sayapanya dalam beragam sektor, kini Hyundai selenggarakan kunjungan pabrik bagi para penerima dukungan oksigen dan tenaga medis.
Hyundai sebagai salah satu brand otomotif asal Korea Selatan, melalui PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia (HMMI) mengundang sejumlah pasien penerima bantuan oksigen media Hyundai, perwakilan tenaga medis, dan Satgas COVID-19 ke pabrik Hyundai di Cikarang.
Dalam kunjungan tersebut, para peserta diajak berkeliling pabrik HMMI. Mulai dari Lobby Mobility Innovation Center, berlanjut hingga Oxygen Production Facility dan Assembly Production Area. Seiring berjalannya tour, banyak tanggapan positif yang berdatangan dari para tamu yang telah melihat area pabrik HMMI secara langsung, terutama area produksi tabung oksigen medis.
Penggunaan pabrik di Cikarang untuk membangun fasilitas produksi oksigen medis dan utilisasi lebih jauh selain produksi mobil, merupakan langkah yang sangat diapresiasi oleh para tamu. Selain didukung oleh teknologi canggih, pabrik juga berjalan dengan produksi ramah lingkungan, seperti pemanfaatan panel surya, untuk memastikan sustainability.

“Saya tidak menyangka bahwa oksigen yang didonasikan itu diproduksi dari fasilitas pabrik mobil yang sangat besar. Bantuan oksigen ini sangat berarti untuk membantu suami saya ketika suami saya menderita COVID-19, kala itu merupakan situasi yang sulit bagi keluarga kami, sedangkan dia adalah pencari nafkah atau tulang punggung keluarga. Suami saya memiliki masalah pernapasan yang serius serta sesak napas. Dengan bantuan ini, perlahan tapi pasti, suami saya dapat kembali bernapas dengan baik. Saya sangat berterima kasih kepada Hyundai atas perhatian mereka. Saya berharap bisnis ini sukses di masa depan.” Jelas Siti Markonah selaku masyarakat yang menerima bantuan oksigen dari Hyundai.
Fasilitas yang dihadirkan oleh Hyundai tersebut telah memproduksi 10 ton oksigen per bulan dan mendonasikan sebanyak 200 silinder–atau setara dengan 8.000 liter–langsung ke RS Cibitung, Kabupaten Bekasi. Donasi ini telah menjangkau 92 penerima manfaat dari Kabupaten Bekasi dan sekitarnya, memberikan bantuan kepada pasien yang membutuhkan bantuan oksigen medis.
HMMI senantiasa memberikan berbagai bantuan dan juga kontribusi besar dalam momen pandemic ini, salah satu yakni menjadi salah satu pionir pengimplementasian drive-thru COVID-19 rapid test dan penyediaan APD saat sulit ditemukan untuk memenuhi kebutuhan tenaga media di Indonesia.(Chintya)







