Jakarta, Beritainn,- Jakarta Film Week 2022 resmi ditutup pada Minggu (16/10), pada penutupan event tersebut turut dihadirkan penayangan spesial dari film ‘Arnold is A Model Student’.
Jakarta Film Week 2022 merupakan event film bertaraf internasional yang telah sukses diselenggarakan oleh Pemprov DKI jakarta melalui Disparekraf DKI Jakarta yang dalam proses nya berkolaborasi bersama denvan Yayasan Super Delapan Milimeter.
“Saya melihat selama Jakarta Film Week 2022 berlangsung, dibandingkan dengan tahun lalu peningkatannya sungguh luar biasa. Satu kalimat yang bisa saya sampaikan adalah, kita sudah berada di jalan yang benar menuju perfilman Indonesia masuk ke kancah dunia. Antusias penonton sudah luar biasa, program juga sudah baik, insha Allah tahun depan kita bisa buat lagi yang lebih besar lagi. Sampai bertemu di Jakarta Film Week 2023!” ungkap Gumilar Ekalaya selaku Kepala Bidang Ekonomi Kreatif DKI Jakarta.
Pada malam penutupan Jakarta Film Week 2022 tersebut juga diumumkan mengenai pemenang penghargaan, terdapat 6 kategori yang dikompetisikan pada tahun ini.
Pertama, penghargaan Jakarta Film Fund Award dimenangkan oleh Bukan Anak Meriam Karya sutradara S. Gracious Prasetyo. Kedua, penghargaan Global Feature Award (penghargaan film panjang internasional terbaik) dimenangkan oleh Before, Now and Then (Nana) karya Kamila Andini. Ketiga, Direction Award atau (penghargaan film panjang Indonesia terbaik) dimenangkan oleh Mencuri Raden Saleh. Keempat, penghargaan Global Short Award (penghargaan film pendek internasional terbaik) dimenangkan oleh Nauha (Eve Of Eulogy). Kelima, Global Animation Award yang dimenanbkan film Tankboy karya Novella Lian (Singapore) dan special mention kepada Bro Dragon, The City Is Under Attack (Serangan Oemoem) karya Fajar Martha Santosa (Indonesia). Tearkhir atau keenam, penghargaan Series of the Year dimenangkan oleh Yang Hilang Dalam Cinta, dengan sutradara Yandy Laurens dari Disney+ Hotstar.
Selain itu pula pada JFW 2022 ini juga terdapat program baru yang semakin memeriahkan acara, program tersebut yaknj Producer’s Lab. Program itu merupakan hasil kolaborasi antara Jakarta Film Week dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Producer’s Lab hadir agar para produser dapat mengusahakan nilai produksi yang lebih baik, menemukan penonton yang cocok untuk film mereka, dan memiliki daya saing yang tinggi untuk memperoleh pendanaan alternatif dari sumber lokal dan internasional.
Tidak lupa pula, pada penutupan JFW 2022 ini ditayangkan film spesial yang berjudul “Arnold is A Model Student” yang merupakan karya dari Sorayos Prapapan.
Pagelaran Jakarta Film Week 2022, berjalan dengan baik, sukses, dan lancar. Antusiasme yang diberikan oleh para pecinta film dan tentunya masyarakat Indonesia yang membuat pagelaran ini berjalan dengan semestinya. Pentupan yang dilakukan Minggu lalu menjadi akhir dari rangkaian JFW 2022, nantikan kemeriahan dan keseruan di JFW selanjutnya.(Chintya)







