Ketua Mahkamah Agung Beserta Jajaran Tinjau Langsung Warga Peradilan dan Warga Cianjur yang Terkena Dampak

  • Whatsapp

Jakarta, Beritainn,– Mahkamah Agung berikan aksi nyata terhadap warga peradilan dan juga warga Cianjur yang terkena dampak gempa di kota Cianjur.

Bencana alam yang baru-baru ini menimpa kota Cianjur harus mengakibatkan dampak yang cukup parah, ratusan orang meninggal, ribuan orang terluka dan harus kehilangan tempat tinggal mereka.

Sebagai bentuk kepedulian antara saudara sebangsa dan se-tanah air, Mahkamah Agung melalui sang Ketua yakni Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. mengunjungi dan memberikan berbagai bantuan kepada warga Cianjur.

Kunjungan yang dilakukan pada Selasa (29/11) tersebut dilakukan oleh Ketua MA beserta jajarannya seperti Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial, lalu Ketua Kamar TUN, Panitera Mahkamah Agung, Sekretaris Mahkamah Agung, Kepala Biro Hukum dan Humas, Ketua Umum IKAHI, Ketua Umum Dharmayuki Karini, dan juga lainnya.

Melalui kunjungan tersebut Ketua Mahkamah Agung beserta jajaran bertemu dengan warga peradilan yang terdampak langsung oleh gempa. Para rombongan langsung pergi ke Gedung pengadilan Negeri Cianjur dan Pengadilan Agama Cianjur yang terkena dampak gempa.

Berdasarkan tinjauan yang dilakukan oleh Ketua MA dan jajaran, telah tercatat beberapa ruang dari pengeadilan Negeri Cianjur yang rusak cukup parah. Diantaranya yakni ruang siding, ruang arsip, genting-genting yang menggeser bahkan hamper jatuh, dan juga tembok-tembok yang retak.

Sebagai bentuk bantuan untuk bisa kembali membangun ataupun membereskan ruangan yang rusak akibat gempa, Mahkamah Agung jalin kerja sama dengan Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) beserta Dharmayukti Karini untuk memberikan bantuan berupa uang dengan jumlah kurang lebih 567 juta.

Sedangkan bantuan untuk warga peradilan diberikan secara langsung kepada mereka yang terkena dampak. Lalu untuk warga Cianjur, bantuan tersebut diberikan kepada Petugas dari Pemerintah Daerah Cianjur dan juga Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Cianjur.

Belansungkawa disampaikan oleh Ketua Mahkamah Agung beserta Jajaran atas terjadinya bencana gempa bumi yang menimpa kota Cianjur, diharapkan bantuan yang diberikan bisa bermanfaat dan mengurangi rasa kesedihan yang menimpa.(Chintya)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *