Jakarta, Beritainn,- Samsung Galaxy M Series bisa jadi solusi bagi penggunanya saat lupa bawa dompet dan juga laptop, tetap produktif hanya dengan satu produk.
Smartphone saat ini yang bisa berguna menjadi apapun sangatlah membantu penggunanya, terutama anak muda saat ini yang lebih menyukai sesuatu yang simple. Maka dari itu hadirnya Galaxy M Series bisa jadi solusi untuk tetap simple tapi semua kebutuhan bisa tetapi berjalan produktif.
Sebagai bentuk memenuhi berbagai macam kebutuhan dan keinginan masyarakat, Samsung menanamkan berbagai fitur dan performa yang gahar pada lini smartphone Galaxy M Series supaya kamu bisa menjalani aktivitasnya yang #GakAdaMatinya.
“Lebih dari sekadar alat komunikasi, kini smartphone sudah jadi perangkat yang mendukung gaya hidup anak muda sekarang di segala situasi. Galaxy M Series 5G, berkat kehadiran fitur-fitur andalannya seperti prosesor Octa-Core yang gahar dan storage besar yang bikin memori smartphone nggak cepat penuh, jadi lebih gesit berproduktivitas sehari-hari. Layar lapang dengan resolusi tinggi dan berbagai fitur lainnya menambah kenyamanan berinteraksi dengan smartphone andalan yang #GakAdaMatinya, Samsung Galaxy M series.
Menuntaskan pekerjaan di mana pun, melakukan transaksi digital, scrolling media sosial, streaming film ataupun series hingga mengabadikan momen konser musik, semua bisa beres dengan Galaxy M Series yang punya baterai 5.000mAh yang bisa awet hingga 2 hari” jelas Wildan Mukholad selaku MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia.
Beberapa hal yang bisa dilakukan dengan Samsung Galaxy M Series untuk tetap menjaga produktivitas saat pengguna tidak membawa laptop dan dompet, sehingga para pengguna tidak perlu khawatir aktivitasnya terganggu.
Pertama, Lancar bertransaksi digital dengan berbagai platform pembayaran berkat memori besar. Dengan ruang penyimpanan data internal 128GB dan external hingga 1TB di Galaxy M23 5G, penggunan Galaxy M Series tidak perlu kuatir smartphone jadi lambat saat bertransaksi.
Pengguna bebas meng-install banyak aplikasi transaksi digital pendukung produktivitasmu.
Kedua, WFA lebih produktif dengan fitur Mode Fokus. Para pengguna bisa multitasking dan pakai berbagai aplikasi penunjang produktivitas yang mendukung pekerjaan seperti Google Docs dan Microsoft Word dengan Galaxy M23 5G.
Ketiga, Work hard, play hard (WHPH) lebih maksimal dengan Quad Camera 108MP Galaxy M53 5G. Galaxy M53 5G dibekali dengan layar lapang berukuran 6,7 inci Super AMOLED+ yang hadirkan pengalaman gaming lebih puas, streaming film maupun series di berbagai platform OTT, hingga menikmati video pendek di YouTube.
Miliki Galaxy M Series dan rasakan berbagai kehebatan dari smartphone tersebut. Tidak lupa pula selama 1-31 Oktober 2022, Samsung memberikan berbagai keuntungan lebih yang bisa dinikmati, seperti promo khusus untuk tiap pembelian Galaxy M23 5G, M33 5G, M53 5G, M12 dan M32.(Chintya)
