Jakarta, Beritainn.com, – Gramedia bersama penulis dan motivational coach Louis Sastrawijaya resmi meluncurkan buku terbarunya yang berjudul Passionate to Be the Best of Yourself. Buku ini hadir sebagai panduan reflektif dan praktis bagi siapa saja yang ingin menggali potensi, memperkuat karakter, dan melangkah menjadi versi terbaik dari dirinya sendiri di tengah tantangan hidup dan dunia kerja modern.
Dikenal sebagai penulis delapan buku motivasi yang telah menginspirasi ribuan pembaca serta coach dengan lebih dari 2.500 sesi pelatihan di seluruh Indonesia, Louis kembali menghadirkan pendekatan yang hangat, membumi, dan aplikatif. Dalam buku ini, ia memperkenalkan kerangka transformasi bernama A.L.O.U.I.S.S, yang memuat tujuh langkah strategis untuk menyalakan semangat hidup, membangun arah yang jelas, serta menciptakan perubahan positif secara personal maupun profesional.
> “Buku ini lahir dari perjalanan saya bersama ribuan peserta training—bukan sekadar teori, tapi cerminan kisah nyata mereka yang berjuang menemukan versi terbaik dirinya. Saya percaya setiap orang bisa bertumbuh jika punya gairah, kesadaran, dan keberanian untuk terus melangkah,” ujar Louis Sastrawijaya dalam acara peluncuran yang berlangsung di Jakarta.
Passionate to Be the Best of Yourself ditulis dengan gaya bahasa yang lugas namun menyentuh, menjadikannya bacaan yang relevan bagi para profesional, pemimpin, praktisi HR, maupun siapa pun yang ingin membangun kehidupan yang penuh makna. Lebih dari sekadar buku motivasi, karya ini menjadi sahabat refleksi dan aksi, yang menuntun pembaca menyusun langkah nyata menuju masa depan yang mereka impikan.
Peluncuran buku ini juga menandai komitmen berkelanjutan Gramedia dalam mendukung literasi pengembangan diri dan kepemimpinan transformatif di Indonesia. Buku Passionate to Be the Best of Yourself kini telah tersedia di seluruh toko buku Gramedia dan secara daring di Gramedia.com. (ALN)
