Bekasi, Beritainn.com, – PT Mitra warga bersama PT Daikin Airconditioning membuka showroom DAIKIN Proshop di Cikarang pada hari ini (24/01). Showroom DAIKIN Proshop Mitra saat ini di Indonesia sudah menjadi 33 showroom yang tersebar di berbagai kota besar wilayah kantor cabang DAIKIN, Showroom DAIKIN Proshop yang ketiga bagi Mitra Warga ini berlokasi di Ruko Metro Boulevard A8, Jl. Niaga Raya, Cikarang.
Andrias lagi mengatakan “Kami percaya diri dan yakin dengan hadirnya Showroom DAIKIN Proshop yang pertama bagi area Bekasi dan sekitarnya dapat memperluas pasar produk AC Home Central tak hanya terbatas pada bangunan Residensial dan light commercial,” ujar Andrias Utamin dan Lianto Rusli, pemilik Showroom DAIKIN Proshop Mitra Warga saat memberikan sambutan dalam acara pembukaan showroom tersebut. “Keyakinan ini turut didukung pula dengan lokasi Showroom yang berada di area industri, pabrik dan pembangunan kawasan perumahan baru,” ujar Andrias lagi.
Shinji Miyata, President Director PT Daikin Airconditioning Indonesia mengatakan “AC Home Central DAIKIN muncul dari semakin berkembangnya tuntutan masyarakat pada kehadiran sebuah perangkat AC yang tak lagi cukup hanya dengan menyejukkan. AC dituntut menjadi bagian dari peningkatan kualitas udara dalam ruang, sekaligus menjadi bagian dan meningkatkan estetika keseluruhan ruang,” ujar Shinji Miyata.
Keberadaan showroom DAIKIN sebagai upaya DAIKIN memberikan kemudahan sekaligus kecepatan melayani kebutuhan masyarakat Cikarang, Bekasi dan sekitarnya pada solusi tata udara bagi hunian modern, didesain sedemikian rupa, layanan isimewa ini bahkan dimulai dari saat konsultasi pemasangan AC Home Central DAIKIN. Istimewanya konsultasi ini, tak hanya dilakukan dengan cuma-cuma, namun pula hingga mencakup survei lokasi. Ada juga layanan istimewa hingga tahapan instalasi. Teknisi DAIKIN Proshop yang telah menjalani pelatihan khusus dengan sertifikasi DAIKIN langsung menangani pemasangan, memastikannya sesuai dengan rekomendasi DAIKIN. Lebih dari itu, dalam melakukan pekerjaan ini, teknisi pun dibekali peralatan pendukung yang sesuai dengan standar DAIKIN.
DAIKIN juga memberikan garansi kompresor sepanjang lima tahun dibuat menyertai garansi pemasangan yang berlaku sepanjang satu tahun pemakaiannya, yang lebih istimewanya lagi, seluruh konsumen DAIKIN Proshop PT. Mitra Warga ini akan mendapat layanan purna jual 1X24 jam untuk kebutuhan perbaikan dan perawatan produk AC Home Central miliknya.
Hal mengenai pengalaman PT Mitra Warga inilah yang pula menjadi dorongan bagi DAIKIN untuk berkolaborasi dalam menghadirkan DAIKIN Proshop di Cikarang ini.(ALV)
