Jakarta, Beritainn.com, — Astrologi kini hadir dengan sentuhan teknologi yang lebih canggih dan personal. Meta AI, asisten kecerdasan buatan dari Meta, kini mempermudah siapa saja untuk mengeksplorasi dunia zodiak langsung dari aplikasi yang mereka gunakan setiap hari—WhatsApp, Instagram, dan Messenger.
Bagi generasi muda yang gemar membaca horoskop, berdiskusi soal kecocokan zodiak, atau sekadar tertawa bersama meme astrologi di grup chat, Meta AI menjadi teman baru yang siap menemani obrolan dengan cara yang lebih seru, cepat, dan personal.
Astrologi Jadi Lebih Dekat dan Menyenangkan
Meta AI adalah asisten AI gratis yang bisa langsung digunakan di dalam ruang obrolan—tanpa perlu mengunduh aplikasi baru atau membuat akun tambahan. Cukup ketik @Meta AI, lalu tanyakan apa pun seputar astrologi: mulai dari ramalan cinta mingguan untuk Aries, tips karier bagi Virgo, hingga kecocokan karakter antara Libra dan Capricorn.
Meta AI menyuguhkan jawaban yang ringan, relevan, dan menyenangkan, menjadikan astrologi lebih mudah dipahami sekaligus berguna untuk menjalani keseharian.
Bikin Obrolan Grup Jadi Hidup
Astrologi memang paling seru kalau dibahas bareng-bareng. Kini, obrolan di grup chat jadi lebih interaktif dengan Meta AI. Coba tanyakan hal-hal seperti, “Apa jadinya kalau Sagitarius, Virgo, dan Aquarius pergi road trip bareng?” atau “Zodiak mana yang paling cocok jadi pasangan Scorpio?”
Meta AI menyulap percakapan biasa jadi hiburan yang bisa dinikmati bersama teman. Jawabannya sering kali lucu, insightful, dan layak untuk dibagikan ulang.
Ekspresikan Zodiakmu Lewat Gambar
Tak hanya menjawab pertanyaan, Meta AI juga bisa menciptakan gambar bertema zodiak berdasarkan deskripsi pengguna. Ingin melihat seperti apa rumah impian seorang Pisces? Atau desain outfit Aries untuk hangout malam hari? Cukup beri perintah lewat chat, dan Meta AI akan menyajikan visual yang bisa langsung dibagikan ke media sosial.
Fitur ini membuka peluang kreatif bagi siapa saja untuk mengekspresikan kepribadian dan suasana hati mereka lewat elemen visual yang unik.
Kreator Konten Ikut Meramaikan
Sejumlah kreator konten juga sudah mulai menjelajahi astrologi bersama Meta AI. Mulai dari @velsjournal yang menghadirkan sesi berbagi zodiak secara digital, hingga @andreasprasetya dan @thefabianandrew yang membawa energi zodiak ke dalam obrolan santai bersama teman-teman. Mereka memanfaatkan Meta AI untuk membangun koneksi yang lebih kuat dengan audiens dan komunitas mereka.
Meta AI hadir untuk menjadikan astrologi lebih mudah diakses, interaktif, dan menyenangkan—baik untuk pembaca setia horoskop maupun mereka yang baru mulai penasaran.
Langsung saja ketik @Meta AI di ruang obrolan favoritmu dan biarkan astrologi memandu percakapanmu dengan cara yang baru dan seru. (ALN)
