“Rapi Films Hadirkan Teror Baru: Waktu Maghrib 2 Lebih Mencekam!” Puluhan Anak Kerasukan Siap Ganggu Ketentraman Penonton” Akan Tayang 28 Mei

  • Whatsapp

Jakarta, Beritainn.com, Setelah mengguncang dunia maya lewat trailer-nya yang viral bulan lalu, film horor yang paling ditunggu tahun ini, Waktu Maghrib 2, akhirnya akan menghantui layar lebar di seluruh bioskop Indonesia mulai 28 Mei 2025. Disutradarai oleh Sidharta Tata dan diproduseri oleh Gope T. Samtani, film ini merupakan hasil kolaborasi mencekam dari Rapi Films, Sky Media, Rhaya Flicks, Legacy Pictures, dan Kebon Studio.

Waktu Maghrib 2 tidak hanya sekadar sekuel, tetapi juga perluasan dari dunia horor yang diperkenalkan lewat Waktu Maghrib (2023). Sosok jin legendaris Ummu Sibyan—makhluk gaib yang kerap dikaitkan dengan gangguan terhadap anak-anak dan wanita hamil—kembali hadir dengan kekuatan yang lebih jahat dan atmosfer yang lebih pekat. Kali ini, ia meneror Desa Giritirto, sebuah desa kecil yang larut dalam ketakutan kolektif setelah sekelompok anak-anak tak sengaja membangkitkan teror lewat kutukan di waktu maghrib.

Sutradara Sidharta Tata menjanjikan pengalaman horor yang lebih sinematik dan mencekam. “Kali ini bukan cuma soal ketakutan pribadi, tapi bagaimana teror bisa membekap satu desa secara kolektif. Kami bangun atmosfer yang lebih gelap dan intens, dibantu jajaran pemain muda yang tampil luar biasa,” ujarnya.

Film ini dibintangi oleh Omar Daniel, Anantya Kirana, Sulthan Hamonangan, Ghazi Alhabsyi, Muzakki Ramdhan, Sadana Agung, Nopek Novian, Bagas Pratama Saputra, dan Fita Anggriani. Salah satu sorotan utama adalah akting memukau Anantya Kirana (15 tahun) sebagai Wulan.

“Adegan kerasukan jadi tantangan besar buat aku. Harus berubah total, dari anak biasa jadi sosok yang menyeramkan. Banyak latihan fisik, ekspresi, dan pengalaman pertama pakai sling juga jadi kenangan yang nggak bakal aku lupakan,” ungkapnya.

Dengan durasi yang padat, cerita yang membumi dalam mitos lokal, dan deretan adegan kerasukan yang melibatkan puluhan anak, Waktu Maghrib 2 siap memberikan pengalaman horor yang bukan sekadar jump scare, tetapi teror yang meresap perlahan hingga akhir.(ALN)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *