Jakarta, Beritainn, – Dalam hari Mangrove sedunia The Ascott Indonesia menyelenggarakan serangkaian kegiatan yang berfokus pada konservasi ekosistem hutan bakau.
Acara ini bertujuan untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat dan lingkungan sebagai bagian dari komitmen sebagai perusahaan penginapan yang bertanggung jawab.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya hutan bakau dan perannya dalam mengurangi dampak perubahan iklim.

Para peserta yang mengikuti kegiatan ini dibekali pengetahuan tentang bakau melalui edukasi dan partisipasi pada saat penanaman.
Ascott Indonesia melakukan penanaman bibit pohon bakau di area yang sudah disediakan.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menjadi kontribusi terhadap ekosistem.(Listia)
