Jakarta, Beritainn, – Untuk pecinta musik dan masyarakat Indonesia yang tidak sempat menyaksikan konser online berbayar 48 Tahun godbless yang berlangsung 31/08/2021 lalu, Anda bisa menikmati kembali performa Ahmad Albar, Ian Antono, Donny Fatah, Abadi Soesman dan Fajar Satritama beserta seluruh musisi papan atas lainnya yang terlibat dalam perhelatan besar saat itu seperti: Isyana Saraswati, Danilla Riyadi, Fadly Padi, Andy/rif, Teza Sumendra dan banyak musisi ternama lainnya serta adanya tambahan 3 group band ternama dalam edisi “RERUN & EXCLUSIVE RE-RUN KONSER 48 TAHUN GODBLESS” dengan tema : “MULAI HARI INI, MEMUTAR KEMBALI”, yang akan tayang pada pukul 20.00 sampai selesai, Hari Kamis, 28/10/2021, bertepatan dengan HARI SUMPAH PEMUDA .
Konser yang dipromotori ROCKINLILO awalnya, konser ini hanya akan ditayangkan secara ONLINE sekali saja dan tidak akan ada tayangan ulang dimanapun. Namun karena banyaknya permintaan ulang dari berbagai pihak, akhirnya permintaan ini dipertimbangkan dan dipenuhi godbless dan ROCKINLILO. Bukan hanya godbless dan artis-artis lainnya yang tampil di konser awal dalam tayangan re-run ini, tetapi akan ada kejutan-kejutan lain untuk tetap menampilkan sesuatu yang segar, unik, intimate dan artistik yang dipastikan akan ada sesuatu yang BERBEDA untuk disuguhkan kepada masyarakat meskipun ini adalah tayangan re-run. Yaitu dengan adanya suguhan pertunjukan secara LIVE dari musisi yang tidak terdapat di konser awal.
Maka akan ada dua kategori di dalam edisi kali ini, yaitu KATEGORI RE-RUN & KATEGORI EXCLUSIVE RE-RUN. Untuk kategori RE-RUN sepenuhnya akan menayangkan ulang video konser godbless dan musisi-musisi yang tampil di konser awal dengan berbagai gimmick Behind The Scene suasana saat persiapan sampai setelah konser berlangsung. Untuk kategori EXCLUSIVE RE-RUN, godbless dan ROCKINLILO mengajak 3 (tiga) group band milenial dari tiga genre berbeda. Mereka adalah KOTAK, BARASUARA dan SCALLER yang akan tampil LIVE dengan konsep menarik dan menghibur dengan membawakan lagu-lagu godbless.
ROCKINLILO akan menjahit konsep KATEGORI EXCLUSIVE RE-RUN dengan menarik dan artistik, di lokasi yang bernuansa Heritage yaitu di ruangan Gedung Pos Bloc Jakarta, dimana Kotak, Barasuara dan Scaller tampil live disaksikan / ditonton musisi seniornya godbless secara langsung. Konsep menjaga kesinambungan musik Indonesia yang ditampilkan pada awal konser akan tetap dimunculkan di edisi re-run & exclusive re-run ini. Seperti halnya keterkaitan godbless dengan musisi milenial yang terlibat dalam konser 48 tahun godbless awal, maka pada edisi exclusive re-run ini kesinambungan tersebut dilakukan dengan tetap menggaet 3 band anak muda.
Apalagi sepak terjang godbless 48 Tahun di blantika musik rock Indonesia juga diakui oleh negara dengan diberikannya penghargaan pada saat konser awal yang diserahkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Istana Negera didampingi oleh pihak penyelenggara ROCKINLILO. Video dokumentasi ini akan ditayangkan dalam tayangan re-run. Pada penayangan konser online re-run dan Exclusive re-run ini, godbless dan ROCKINLILO akan memberikan apresiasi dan penghormatan kepada almarhum gitaris Burgerkill, Eben, yang berpulang beberapa hari setelah perhelatan besar konser 48 Tahun godbless. Penghormatan itu dilakukan dengan doa bersama dan pemutaran testimoni dari para musisi yang ikut terlibat dalam project konser 48 tahun godbless – Mulai Hari Ini. Yang menjadi catatan penting, pada penyelenggaraan konser awal, ROCKINLILO sebagai promotor berhasil mengantungi ‘KARTU BIRU’ atas keberhasilannya melaksanakan konser dengan prosedur Protokol Kesehatan yang ketat. CEO ROCKINLILO – LiLo dan Project Director ROCKINLILO – Raiden Soedjono menerapkan prokes ketat sebelum, saat dan setelah konser dilakukan.
Hasilnya dari sekitar 1000 (seribu) orang yang terlibat di dalam konser dan penonton undangan yang dihadiri pejabat dan beberapa menteri kabinet Republik Indonesia yang menyaksikan langsung di venue, terlacak tidak ada yang terinfeksi virus Covid-19. Maka dari itu Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Satgas Penanggulangan Covid-19 Nasional memberikan apresiasi atas hal ini, sebagai informasi yang perlu diketahui bahwa apresiasi kinerja dan dukungan BNPB yang sangat berarti bagi event ini sehingga mampu menurunkan angka kenaikan Covid-19 di tanah air secara signifikan, dimana dukungan maksimal yang diberikan secara tidak langsung telah memberikan peluang yang positif bagi industri musik di Indonesia untuk bisa bangkit kembali.
Di akhir kata, godbless dan ROCKINLILO mengucapkan banyak terimakasih atas kerja keras para musisi pendukung dan semua pihak yang terlibat di konser 31 Agustus 2021 lalu. Suksesnya online berskala besar pertama kali di era pandemi itu adalah keberanian bersama untuk bangkit. Konsep Konser Online Berbayar juga diharapkan membangkitkan lagi usaha showbiz dan memacu para pelaku dunia hiburan untuk tetap berkarya demi kelangsungan ekonomi para pelaku seni budaya. Untuk itu mengharapkan masyarakat agar ikut menyaksikan “KONSER RE-RUN & EXCLUSIVE RE-RUN 48 TAHUN GODBLESS” yeng bertema “ MULAI HARI INI, MEMULAI KEMBALI “, sekaligus merayakan hari Sumpah Pemuda pada hari Kamis, tanggal 28 Oktober 2021 mulai pukul 20.00 – selesai.(AL)