Sambut Hari Pahlawan Film “Sri Asih” Akan Lakukan Penayangan Spesial di 7 Kota

  • Whatsapp

Jakarta, Beritainn,- Film “Sri Asih” akan hadir untuk melakukan penayangan special di tujuh kota yang ada di Indonesia, sebagai bentuk peringatan Hari Pahlawan.

Jagat Sinema Bumilangit yang akan kembali meluncurkan film jagoan terbarunya yakni “Sri Asih” sudah mempersiapkan proses promo yang menarik dan mengesankan. Kali ini sebagai bentuk memeriahkan Hari Pahlawan, film “Sri Asih” akan menyambangi tujuh kota terpilih dan alan melakukan penayangan special di kota tersebut.

Beberapa bioskop dan kota yang akan melakukan penayangan special serentak film “Sri Asih” pada 12 November 2022 mendatang yakni Jakarta di Plaza Senayan, Bekasi di Summarecon Mall, Bandung di Trans Studio Mall, Yogyakarta di Jogja City Mall, Medan di Ringroad Citywalks XXI, Surabaya di Tunjungan 5, dan Makassar di Panakukkang XXI.

Selain itu pula bagi para penggemar yang ingin menyaksikan penayangan special tersebut harus mengikuti beberapa syrat dan ketentuan diantaranya yaitu tiket hanya bisa dibeli di tempat pemutaran mulai satu jam sebelum waktu penayangan.

Lalu, pembelian tiket dilakukan dengan metode tunai atau non tunai. Selanjutnya, setiap penonton akan mendapatkan collectible tickets yang hanya akan didapatkan pada penayangan spesial. Kemudian, penonton harus membawa salah satu atribut selendang/kain panjang atau sarung tinju merah. Terakhir, tiket penayangan spesial ini jumlahnya terbatas.

Film “Sri Asih” menceritakan tentang Alana yang tak mengerti kenapa ia selalu dipengaruhi amarah, tapi ia selalu berusaha melawannya. Memasuki usia dewasa, Alana menemukan fakta mengenai asalnya: ia bukan perempuan biasa. Ia mungkin adalah berkah untuk kemanusiaan dan menjadi pelindungnya sebagai Sri Asih. Atau ia bisa juga menyebabkan kehancuran bagi dunia, jika ia tak bisa mengontrol amarahnya.

Selain itu pula, mengenai penayangan special film “Sriah Asih”. Bagi kota Makassar akan dilangsungkan penayangan special dimana para pemain film “Sri Asih” juga akan menyapa para penggemarnya disana melalui acara “Makassar Menyambut Sri Asih”.

Acara yang akan dilakukan di Kota Makassar itu akan berlangsung di Ramayana MTOS Makassar dengan tanggan penayangan yang sama dengan di kota lain yakni 12 November 2022 mulai pukul 15.00 WITA. Dalama car aitu akan turut hadir beberapa pemain seperti Dimas Anggara, Jefri Nichol, Pevita Pearce, dan Reza Rahadian.
Jangan lewatkan keseruan aksi dari Sri Asih yang bisa disaksikan mulai 12 November 2022 di beberapa bioskop yang ada di Indonesia.(Chintya)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *