Shopee Ajak Pengguna dan Masyarakat untuk Memiliki Tubuh yang Sehat dan Bugar Melalui BincangShopee 10.10 Brands Festival

  • Whatsapp

Jakarta, Beritainn,- Shopee kupas tuntas berbagai rahasia untuk dapatkan fisik sehat dan tubuh kuat melalui BincangShopee 10.10 Brands Festival.

Memiliki tubuh yang bugar dan sehat merupakan impian setiap orang, terlebih lagi saat ini dimana masyarakat dituntut untuk hidup secara berdampingan dengan pandemic membuat masyarakat secara perlahan memahami betapa pentingnya menjaga kesehatan serta kebugaran tubuh.

Bacaan Lainnya

Hal ini menyebabkan tren berolahraga sedang digandrungi oleh masyarakat Indonesia. Tren tersebut pun menjadi inovasi bagi Shopee untuk menghadirkan sesi talkshow dan workshop pada acara BincangShopee 10.10 Brand Festival: Fisik Sehat, Rahasia Tubuh Kuat. Dalam talkshow tersebut Shopee juga mengundang narasumber yang memang ahli dalam bidangnya yakni Melanie Putria sebagai Fitness Influencer dan juga ada Faiz Daffa Fathullah yang merupakan Owner of Antarestar.

Melalui sesi talkshow tersebut Shopee mengajak untuk berdiskusi mengenai pentingnya menjaga pola hidup sehat agar tubuh tetap fit serta berbagai tips untuk menjaga konsistensi dan memaksimalkan efektivitas kegiatan olahraga. Tidak lupa pula melalui acara BincangShopee 10.10 ini juga akan mengupas mengenai bagaimana para pengguna dapat memanfaatkan kampanye Shopee 10.10 Brands Festival untuk mendapatkan berbagai kebutuhan olahraga, serta bagi para pelaku bisnis agar dapat menjangkau pasar penjualan yang lebih luas lagi.

“Seperti yang kita ketahui, menjaga dan meningkatkan kesehatan tubuh ada berbagai macam caranya, salah satunya adalah dengan berolahraga. Menjadikan olahraga sebagai kegiatan rutin yang dilakukan setiap harinya dapat memberikan efek yang positif terhadap kekuatan fisik untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Shopee senang sekali dapat menghadirkan sesi diskusi yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama para pengguna setia di acara BincangShopee kali ini. Kami berharap, seluruh inisiatif yang kami hadirkan dalam kemeriahan kampanye 10.10 Brands Festival dapat senantiasa mendukung kegiatan berolahraga pengguna dengan akses produk yang lebih mudah dan juga pastinya beragam.” Jelas Daniel Minardi selaku Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia.

Melalui workshop yang juga dilakukan oleh Melanie Putria juga dijelaskan mengenai hal-hal yang perlu diperhatikan untuk memastikan keefektifan berolaharga. Fequency, jika baru memulai cukup berolahraga 1-2x seminggu, lama kelamaan bisa ditingkatkan menjadi 4-5x.

Intensity, ketika baru memulai, jangan langsung berlebihan dan sesuaikan intensitas olahraga yang kamu lakukan dengan kemampuanmu. Type, temukan tipe olahraga yang sesuai dengan kebutuhan, preferensi, dan goal lalu mulai perlahan-lahan setiap hari. Time, perlu diingat bahwa menambah durasi sebaiknya hanya dilakukan apabila kamu sudah merasa benar-benar siap dan terlatih. Preparation, memilih perlengkapan olahraga yang sesuai sangatlah penting, bukan hanya untuk melengkapi penampilan namun juga untuk memperoleh hasil maksimal.

Melalui kampanye Shope 10.10 Brands Festival, Shopee juga bisa menjadi tempat untuk emncari berbagai kebutuhan olahraga dengan berbagai penawaran menari seperti Gratis Ongkir Semua Toko, Setiap Hari Super Brand Day, dan Jumbo Cashback s/d 4 JT pada rangkaian kemeriahan kampanye Shopee 10.10 Brands Festival hingga 10 Oktober 2022 mendatang.(Chintya)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *