Jakarta, Beritainn,- Indosat Ooredoo Hutchison berikan hasil terbaik selama tahun 2022 ini dan siap dorong pertumbuhan ekonomi digital dan industry telekomunikasi Indonesia.
Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) tunjukkan kinerja yang positif selama tahun 2022 ini. Telah dilaporkan pula kinerja keuangan dari IOH selam kuartal keempat dan satu tahun penuh ini, dimana grafik tersebut menujukkan angka yang positif dan juga solid.
Telah tercatat bahwa pertumbuhan IOH mengalami total pendapatan yang naik sebesar 48,9% YoY atau Rp 31.338,3 miliar menjadi Rp 46.752,3 miliar. Kemudian EBITDA mencatat sebesar Rp 19.468,7 miliar atau naik sebesar 40,2% dengan margin EBITDA sebesar 41,6% pada 2022 ini.

Vikram Sinha yang merupakan President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison juga menjelaskan rasa senang atas capaian keuangan dan juga operasional di tahun pertama IOH selama beroperasi di Indonesia ini.
Dengan adanya capaian luar biasa dari IOH ini, IOH menjadi salah satu perusahaan yang akan terus mendorong pertumbuhan industry telekomunikasi dan ekonomi digital Indonesia dengan sebuah performa yang solid di satu tahun pascamerger sepanjang tahun 2022 lalu.
Tidak lupa pula IOH terus melebarkan sayapanya dengan membuat banyak cakupan jaringan dengan meningkatkan jumlah BTS 4G yang saat ini sudah mencapai di angka 137 ribu. Selain itu IOH juga akan terus memperluas jangkauan jaringan ini di beberapa kota lainnya, dan tidak hanya berhenti di Jabodetabek saja.(Chintya)







