Webinar Pertama PERTASPI, Bahas Mengenai Stigma Sulam Kecantikan Serta Peluang Bisnis di Indonesia

  • Whatsapp

Jakarta, Beritainn,- PERTASPI gelar webinar untuk pertama kalinya, hadir untuk menjawab stigma tentang sulam kecantikan dan peluang bisnis di Indonesia.

PERTASPI yang merupakan Perkumpulan Ahli Tata Rias Semipermanen Indonesia kini gelar webinar PERTASPI untuk pertama kalinya yang diadakan pada bulan Oktober 2022. Pelaksanaan webinar ini untuk membahas serta menjawab stigma yang kurang tepat dan bereded di masyarakat mengenai sulam kecantikan, serta pembahasan tentang peluang bisnis sulam kecantikan di Indonesia itu sendiri.

Turut hadir pula 3 pembicara dalam webinar tersebut yakni Anggie Rassly selaku Ketua PERTASPI dan profesional Semipermanent Make Up (SPMU) dengan pengalaman 17 tahun, Andien Aisyah, penyanyi dan loyal customer layanan sulam alis selama 10 tahun, dan Aliya Mitra, Co-Founder Stellar Women, komunitas untuk pemberdayaan perempuan (women empowerment).

“Make Up Semipermanen bukan untuk mengubah bentuk wajah tapi enhance atau memaksimalkan kecantikan bagian wajah kita, seperti memperbaiki bentuk alis, mempercantik warna bibir, dan menambahkan garis mata.

Dari teknik pengerjaan pun tidak seperti bedah kosmetik yang menggunakan pisau bedah, tetapi menggunakan jarum mikro untuk menggoreskan lapisan terluar kulit sebelum membubuhkan warna. Hasilnya tidak permanen seperti tato, sulam hanya bertahan 1-4 tahun saja.

Sulam tidak hanya untuk para wanita, para pria pun dapat melakukannya juga. PERTASPI dibentuk sebagai wadah yang menaungi para pelaku bisnis/profesional Tata Rias Semi Permanen atau Semipermanen Make Up (SPMU) di Indonesia, bertujuan meningkatkan kredibilitas para profesional SPMU agar memiliki standar internasional.

Adanya sharing info, antara anggota PERTASPI dengan dewan pembina dari bidang medis dan para pakar, dapat mengurangi proses trial and error, sehingga kepuasan klien dapat dijaga dan bahkan bertambah. Para profesional bisa belajar dimana saja, kemudian menjadi anggota PERTASPI untuk menambah pengetahuan dan menjalin networking.” Jelas Anggie Rassly selaku Ketua PERTASPI.

Sedangkan peluang bisnis untuk sulam kecantikan di Indonesia saat ini semakin besar dan terus bertumbuh. Pasar dari pengguna layanan sulam kecantikan mengalami grafik peningkatan setiap tahunnya, hal ini tidak emnutup kemungkinan bahwa dimasa depan bisnis sulam kecantikan ini akan mendatangkan keuntungan yang melimpah.

Bagi para pebisnis atau masyarakat yang mau memulai bisnisnya dengan mempelajari berbagai hal melalu PERTASPI, bisa bergabung menjadi anggota PERTASPI. Bagi siapapun yang ingin bergabung dipersilahkan tanpa di pungut biaya apa pun.(Chintya)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *