Jakarta, Beritainn,- Westlife siap menggemparkan Indonesia melalui konser nya yang bertajuk “Westlife The Wild Dreams Tour 2023 Jakarta”.
Westlife yang merupakan group vokal legendaris dengan penjualan album terlaris di Inggris pada abad ke-21 tersebut akan memulai tour dunia nya tahun 2022 ini. Westlife pun telah menjadwalkan kedatangannya di Indonesia pada tahun 2023 kelak nanti, tepatnya pada 11 Februari 2023.
Konser yang dipromotori oleh PK Entertainment dan Sound Rhythm ini akan hadir di Indonesia dan mengguncang Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta pada Sabtu, 11 Februari 2023. Antusiasme besar yang diberikan oleh para penggemar westlife membuat tiket yang telah dijual oleh promotor habis dalam sekejap.
Tingginya permintaan tiket oleh para penggemar membuat pihak promotor berusaha terbaik untuk para penggemar westlife di Indonesia. Melalui konfirmasi yang telah diberikan oleh pihak manajemen Westlife, pihak promotor yaitu PK Entertainment dan Sound Rhythm telah mendapatkan informasi mengenai manajemen yang akan mnecari tanggal yang memungkinkan untuk mengadakan show tambahan yang rencana nya akan dilakukan diluar daerah Ibukota Jakarta atau skala Regional Show.
“Dikarenakan permintaan yang sangat tinggi dari para penggemar, konser Westlife terbesar berskala stadion di Indonesia habis terjual dengan sangat cepat, maka Westlife telah mendengar permintaan dari para penggemarnya dan menambah jadwal konser dengan skala regional (di daerah kota lain) di Indonesia. Konser terbesar Westlife di Indonesia dengan skala stadium show di Jakarta tahun depan begitu cepat habis terjual, sehingga Westlife harus mencari jadwal tambahan di tengah padatnya jadwal mereka untuk bisa datang dan menambah jadwal tambahan dengan tiga konser regional/daerah di luar kota Jakarta, mendengar permintaan dari semua penggemar Westlife di luar Jakarta yang juga sangat menantikan kedatangan Westlife.” Jelas Pihak Management Westlife.
Wetslife akan memulai konser nya pada musim panas ini dengan tampil di seluruh Inggris, termasuk untuk pertunjukkan utama yang sudah terjual habis di stadion ikonik ternama di kota London yaitu Stadion Wembley. Pada tour konser ini juga westlife akan membawakan semua lagu-lagu hitsnya seperti ‘Swear It Again’, ‘Flying Without Wings’ dan ‘World of our Own’ serta lagu-lagu andalan mereka dari album terbaru mereka yang bertajuk ‘Wild Dreams’.
Nantikan berbagai informasi terbaru dan juga terkini yang akan diberikan oleh pihak promotor terkait konser Westlife yang akan di Indonesia baik untuk yang tanggal 11 Februari 2023 atau untuk tanggal baru yang akan diberitahukan natinya. (Chintya)







