Jakarta, Beritainn.com,- Menyambut bulan suci ramadhan hotel 88 Fatmawati ikut memeriahkan bulan yang di tunggu umat muslim dengan mengadakan buka bersama dengan keluarga dan rekan kerja.
Pada hari Kamis, tanggal 7/03/2024 Hotel 88 Fatmawati Jakarta mengadakan Launching Iftar Packge & Food Testing Promo Ramadhan dengan mengundang relasi media & influencer dalam rangka memberi info untuk promo paket bukber di bulan ramadhan 2024.
Promo Bukber ramadhan tahun 2024 ini adalah “Iftar Pakckage ” yang dimana Paket bukber ini di bandrol dengan harga Rp. 88.000,- nett/pax berlaku untuk hari minggu sampai Kamis dan Rp. 100.000,- nett/pax untuk hari jumat dan sabtu dengan berbagai menu “All You Can Eat” mulai dari Aneka Takjil, Maincourse, Sup, Aneka Beverage. Pada saat launching ini saat bukber nanti akan menyediakan aneka masakan Jepang seperti ramen, sushi, takoyaki, tempura dan masih lainnya. Menu special khas ini selalu ada setiap harinya.
Bagi yang reservasi di awal mendapatkan promo Early Bird untuk yang booking sebelum menginjak bulan Ramadan dengan harga Rp. 75.000,- nett/Pax.
Selain itu, Hotel 88 Fatmawati juga mengadakan doorprize yaitu setiap pembelian 10 paket dan kelipatannya akan mendapatkan 1 kupon yang akan di undi setiap minggunya dan pemenang akan mendapatkan hadiah menarik diantaranya Voucher Belanja, Voucher Menginap dan Grandprize Smartphone.
Tempat bukber itu sendiri berada di restaurant Hotel 88 Fatmawati lantai dasar dan suasana yang dibaluti dekorasi nuansa Ramadhan.
Hotel 88 Fatmawati didirikan oleh Waringin Hospitality Hotel Group berada di Jl. RS Fatmawati Raya Nomor 4. Jakarta Selatan.
Selain mempunyai paket bukber, Hotel ini mempunyai 2 type kamar yaitu Superior & Deluxe dilengkapi dengan fasilitas restaurant dan meeting room.
Untuk harga terbaik anda bisa pesan melalui website di www.waringinhospitality.com , untuk pemesan melalui WhatsApp bisa hubungi di 0811-1838-863 atau bisa hubungi 021-27512777 , follow juga Instagram kami di @hotel88fatmawati untuk melihat promo menarik lainnya.(ALN)







