Jakarta, Beritainn.com, – Konsep fun run dengan sentuhan berbeda resmi hadir di Indonesia. PacaRUN 2026, running-date pertama di Tanah Air yang diinisiasi oleh Closeup, digelar hari ini di Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Lebih dari 300 peserta turut ambil bagian dalam pengalaman lari yang tak hanya menyehatkan, tetapi juga membuka peluang koneksi sosial secara natural.
Berbeda dari fun run pada umumnya yang berfokus pada kecepatan, PacaRUN mengusung konsep “the slower you run, the better”. Peserta diajak melambat, berinteraksi, dan membangun kedekatan sepanjang rute lari melalui berbagai aktivitas interaktif yang telah disiapkan.
Sebagai brand yang konsisten mendorong kepercayaan diri anak muda, Closeup menghadirkan PacaRUN sebagai ruang aman bagi Gen Z untuk menemukan chemistry secara lebih autentik—melampaui dinamika swiping di aplikasi kencan digital. Running-date ini menjadi alternatif baru untuk berkenalan dengan cara yang lebih santai dan relevan dengan gaya hidup generasi muda.
Sepanjang rute, peserta melewati sejumlah interaction stations seperti Wheel of Attraction dengan tantangan ringan pemicu obrolan, Photo Corner untuk mengabadikan momen bersama teman baru, Karaoke Box Booth yang mencairkan suasana, hingga Double Drop Stick Challenge yang menuntut kekompakan dan kerja sama.
Seluruh rangkaian ini dirancang untuk menciptakan spontaneous meet-cute moments yang kini semakin jarang ditemukan dalam budaya kencan modern.
Usai mencapai garis akhir, peserta berkumpul di area santai untuk melanjutkan percakapan yang terjalin selama berlari. Suasana hangat terlihat dari tawa, obrolan ringan, hingga pertukaran kontak, menjadikan PacaRUN lebih dari sekadar ajang olahraga—melainkan ruang sosial terbuka yang mendorong kemungkinan hubungan baru.
Keseruan acara semakin terasa dengan penampilan spesial dari Idgitaf yang menghidupkan suasana hingga sore menjelang malam. Atmosfer yang fun dan playful memperkuat pesan bahwa koneksi dapat tumbuh ketika peserta diberi ruang untuk melambat dan menikmati proses.
Head of Marketing Oral Care Unilever Indonesia, Rikka Anggitha, menyampaikan bahwa acara ini menegaskan pentingnya ruang untuk membangun koneksi nyata di era digital.
“Melihat bagaimana peserta membuka diri dan membangun kedekatan secara organik membuktikan bahwa koneksi real tetap sangat dibutuhkan, meskipun kehidupan kini serba digital. Kami berkomitmen menyediakan ruang yang aman, nyaman, dan suportif bagi seluruh peserta,” ujarnya.
Ia menambahkan, Closeup terus berupaya menjadi hype buddy bagi anak muda—mendorong kepercayaan diri agar berani mendekat dan menunjukkan versi terbaik diri mereka.
Antusiasme juga datang dari salah satu KOL yang hadir, Gaby Saputra.
“Acaranya seru banget. Semua aktivitasnya bikin interaksi terasa natural. Ini cara yang fresh dan menyenangkan buat ketemu orang baru dan membangun chemistry,” katanya.
Sebagai pionir dating run di Indonesia, PacaRUN 2026 sukses memadukan olahraga, hiburan, dan social connection dalam satu pengalaman yang relevan bagi Gen Z. Melalui konsep yang santai dan penuh energi positif, PacaRUN memperkuat komitmen Closeup dalam membantu anak muda get closer—dengan percaya diri dan cara yang lebih natural. (ALN)







