Jakarta, Beritainn.com, — Penantian panjang para penggemar Josh Groban di Indonesia akhirnya terjawab. Mulai pukul 10.00 WIB hari ini, tiket konser “Josh Groban – Gems World Tour 2026 Jakarta Presented by Panin Bank” resmi dibuka dan hanya dapat dibeli melalui situs www.joshgrobanindonesia.com.
Konser yang akan digelar pada Minggu, 15 Februari 2026 di Grand Ballroom, The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place ini menjadi momentum spesial untuk merayakan malam Valentine bersama suara megah Josh Groban. Penyanyi bersuara emas ini siap membawa penonton larut dalam deretan lagu ikonik seperti “You Raise Me Up” hingga karya-karya sentimental dari album “Hidden Gems”.
Tidak hanya itu, panggung spektakuler ini kian lengkap dengan kehadiran Raisa sebagai Special Guest Star. Kolaborasi dua vokal berkelas ini dijanjikan menjadi salah satu momen paling romantis dan berkesan bagi para penggemar — sebuah perpaduan yang tidak boleh dilewatkan.
“Konser ini bukan sekadar konser, tetapi perayaan Valentine dengan megahnya iringan orchestra.
Bersama kemunculan Raisa sebagai Special Guest Star, kami yakin permintaan tiket akan sangat tinggi. Kami mengajak para penggemar untuk bersiap war, karena tiket hanya tersedia secara terbatas,” ujar David Ananda, Managing Director Color Asia Live.
Dengan kapasitas venue yang terbatas, penonton diminta untuk SIAP WAR dan memastikan beberapa hal sebelum pembelian:
1. Pastikan koneksi internet stabil
2. Login lebih awal ke situs resmi
3. Siapkan metode pembayaran
Keterlambatan beberapa menit dapat membuat Anda kehilangan kursi terbaik untuk menyaksikan salah satu konser Valentine terbesar tahun 2026.
Harga Tiket Josh Groban – Gems World Tour 2026:
1. Festival: Rp 990.000
2. Gold: Rp 1.250.000
3. Platinum: Rp 2.100.000
4. Diamond VIP: Rp 2.950.000
5. Super VVIP: Rp 4.000.000
RSVP: Cp: +62 815 1187 3767 / +62 812 1800 5278
Catatan:
• Semua kategori tempat duduk bernomor.
• Pemegang Diamond VIP mendapat snack & minuman gratis.
• Paket RSVP & Super VVIP sudah termasuk makan malam eksklusif sebelum show.
• Kursi ramah kursi roda tersedia di kelas Platinum.
• Harga belum termasuk pajak pemerintah 20% dan biaya administrasi.
Untuk info penawaran eksklusif Panin Bank, hubungi Call Centre Panin Bank 1500678.
Detail Acara
Nama Acara: Josh Groban – Gems World Tour 2026 Presented by Panin Bank
Tanggal: Minggu, 15 Februari 2026
Venue: The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place Ballroom
Waktu: 20.00 WIB
Official Ticket Partner: ADDTix.id
Situs Tiket: www.joshgrobanindonesia.com
Promotor: Color Asia Live
Instagram: @ColorAsiaLive
Hashtag: #JoshGrobanLive2026 #ValentineDayWithJoshGroban
(ALN)







