Jakarta, Beritainn,– Box movie Korea tidak ada henti-hentinya untuk menghadirkan beragam film, salah satunya yaitu Urban Myths.
Korea Selatan yang saat ini hadir dengan beragam karya dan mulai menyebarkan budaya nya tersebut di seluruh dunia, kali ini Korea Selatan memabwa sebuah film yang berjudul Urban Myths atau Seoul Ghost.
Film karya Hong Won Ki ini menceritakan mengenai 10 cerita mistis yang terjadi pada setiap orang yang berbeda. Dari 10 cerita yang dihadirkan tersebut memiliki tema yang berbeda, kejadian yang berbeda, hingga para pemain yang juga beda.
Film yang berdurasi 2 jam 3 menit ini merupakan film kumpulan kisah horror dari Korea Selatan. Film ini juga dibintangi oleh sederet artis dan juga idol K-pop yang turut meramaikan didalamnya.
Beberapa nama yang ikut membintangi film ini yaitu AleXa, Arin (OH MY GIRL), Bong Jae-hyun (Golden Child), EXY (WJSN), Ju Hak-nyeon (THE BOYZ), Jung Won-Chang, Kim Do-yoon, Lee Ho-won, Lee Minhyuk (BTOB), Lee So-min, Lee Yul-eum, Oh Ryoong, Rie Young-zin, Seo Ji-soo (LOVELYZ), Seola (WJSN), Shownu (MONSTA X).
Film bertabur idol K-pop ini, akan menghadirkan suasana menegangkan dan mencekam dalam setiap tema yang dihadirkan. Dicampur dengan sedikit komedi didalamnya membuat film ini berhasil membawa penontonnya untuk merasakan atmosfir naik turun.
Jangan lewatkan film Urban Myths yang akan mengahdirkan berbagai kisah horror mencekam dari Korea Selatan, yang akan tayang di Bioskop Indonesia mulai tanggal 24 Agustus 2022.(Chintya)
