Jakarta, Beritainn.com, — Panggung musik terbesar di Asia kembali hadir! Java Jazz Festival 2026 resmi diumumkan akan digelar pada 6–8 Maret 2026 di Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Festival musik tahunan ini siap menghadirkan deretan musisi lintas genre dari berbagai penjuru dunia, menghadirkan pengalaman musikal yang semakin berkelas dan penuh kejutan.
Dengan antusiasme yang terus melejit serta permintaan tiket yang sangat tinggi, penyelenggara Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta mengumumkan bahwa Java Jazz 2026 akan dipindahkan ke kawasan PIK pada tahun 2026.
Tahun ini, Java Jazz Festival mengusung semangat “Where Music Unites the World”, menggambarkan misi untuk mempererat koneksi antarbudaya melalui musik. Penggemar dapat menantikan kolaborasi spesial antara musisi legendaris internasional dan talenta muda Indonesia yang sedang naik daun.

“Java Jazz selalu menjadi ruang bagi eksplorasi dan pertemuan budaya lewat musik. Tahun 2026, kami ingin menghadirkan lebih banyak kolaborasi lintas generasi dan lintas negara,” ujar Dewi Gontha, President Director Java Festival Production.
Selain panggung utama yang megah, Java Jazz 2026 juga akan menyuguhkan zona interaktif, pameran musik, hingga sesi workshop eksklusif bersama musisi papan atas. Festival ini diharapkan mampu menarik lebih dari 100 ribu penonton selama tiga hari penyelenggaraan.
Tiket tahap pertama sudah bisa didapatkan melalui situs resmi Java Jazz Festival mulai Desember 2025. Bagi para penikmat musik, ini saatnya bersiap menyambut tiga hari penuh magi dan harmoni di jantung ibu kota. (ALN)
