Jakarta, Beritainn,- Konser bertajuk “DEWA 19 – A NIGHT AT THE ORCHESTRA Episode 2” sukses di gelar dengan berbagai kemerian dan mengguncang Jakarta International Velodrome.
Dewa 19 merupakan band legendaris dari Indonesia yang saat ini sedang melakukan tour nya di beberapa kota besar. Pada kesempatan kali ini band legendaris tersebut kembali menyapa fans (baladewa dan baladewi) yang ada di Jakarta dengan menghadirkan “DEWA 19 – A NIGHT AT THE ORCHESTRA Episode 2”.
Konser yang diselenggarakan pada Sabtu, 10 Desember 2022 lalu, hadir dengan sebuah kemegahan dan tentunya dengan iringan music orchestra yang dipimpin secara langsung oleh maestro Ahmad Dhani berhasil menghadirkan suasana yang meriah dan tentunya membawa sisi elegan dalam konser tersebut.
Musik Orchestra yang dipimpin oleh sang maestro itu juga menghadirkan sebuah formasi yang berbeda dari sebelumnya yakni dengan hadirnya 54 pemain music orchestra dan tidak lupa juga terdapat 20 orang choir atau paduan suara.

Pada malam istimewa tersebut Dewa 19 hadir di atas panggung dengan membawakan 21 lagu, sedangkan performace special dari guest yakni Reza Artamevia yang juga hadir malam itu dan membawakan 7 lagu.
RedLine Kreasindo sebagai promotor yang bertanggung jawab penuh pada konser Dewa 19 ini juga sampaikan rasa terima kasih kepada para penonton yang hadir. Sebelumnya RedLine Kreasindo juga sudah mengumumkan mengenai dress code yang special, dan pada malam pelaksanaan konser para fans yang hadir memenuhi ketentuan dress code tersebut.
Konser Episode 2 di Jakarta ini terasa lebih intim dari pada sebelumnya, seperti yang dijelaskan oleh sang maestro Ahmad Dhani untuk mengajak seluruh fans yang hadir dalam malam konser tersebut untuk bersama-sama mengheningkan cita sebagai bentuk pengenang jasa dari Freddie Mercury yang berjasa pada perkembangan music Indonesia.
Dewa 19 sukses hadirkan konser “DEWA 19 – A NIGHT AT THE ORCHESTRA Episode 2” yang berlangsung pada Sabtu, 10 Desember 2022 di Jakarta International Velodrome, sukses berikan pengalaman dan kenangan terbaik untuk baladewa dan baladewi yang hadir.(Chintya)
